-->

Saya Tidak Punya Uang, Tapi Saya Punya Teman Yang Punya Uang, Lalu Saya Menjadi BerUANG

DOAKAN YANG TERBAIK UNTUK ANAKMU

Anosumarna.com - Bismillah, selamat pagi sahabat-sahabat semuanya, dalam kesempatan ini saya ingin berbagi sebuah perintah kebaikan, yang saya dapatkan dari grup kajian yang saya ikuti. Yakni tentang "DOAKAN YANG TERBAIK UNTUK ANAKMU".

Doa orang tua mempunyai peranan penting sekali dalam pendidikan anak, bahkan dalam urusan kehidupan, dan hanya Allah ‘Azza wa Jalla yang memberikan taufiq dan hidayah. Orang tua mungkin telah berusaha maksimal mungkin dalam mendidik anaknya supaya menjadi anak shaleh tetapi tidak berhasil. Sebaliknya, ada anak shaleh sekalipun terdidik di tengah lingkungan yang menyimpang dan jelek bahkan mungkin dibesarkan tanpa mendapat perhatian pendidikan dari kedua orangtua jadi, petunjuk itu semata-mata dari Allah. Dialah yang berfirman:

إِنَّكَ لا تَهْدِي مَنْ أَحْبَبْتَ وَلَكِنَّ اللَّهَ يَهْدِي مَنْ يَشَاءُ وَهُوَأَعْلَمُ بِالْمُهْتَدِينَ

“Sesungguhnya kamu tidak akan dapat memberi petunjuk kepada orang yang kamu kasihi, tetapi Allah memberi petunjuk kepada orang yang dikehendaki-Nya…” (QS. Al Qashash:56).


Maka kita sebagai orang tua tidak boleh melupakan aspek ini dan wajib memohon dan berdo’a kepada Allah semoga berkenan menjadikan kita dan anak keturunan kita orang-orang yang shaleh. Hanya Dialah yang memberi petunjuk kepada jalan yang lurus. Dan upayakan kalimat Tauhid sudah tertancap di hati anak sejak dini dan diiringi dengan pengamalan sesuai ajaran islam yang benar, kenalkan mereka akhlak mulia Rasulullah.

Semoga Allah jadikan anak-anak kita anak-anak yang sholeh & sholehah...

Wallahu a'lam bisshowab.
Jika artikel sederhana ini dianggap bermanfaat silahkan dibagikan kepada saudara-saudara muslim yang lainnya.

Artikel Populer

 
close
Hni Hpai Herbal